Minasanews.Com.Barru— Dua tim anggota DPRD Barru memilih bergabung dalam melakukan sosialisasi empat ranperda inisiatif dewan di kecamatan Barru, Rabu(20/9/2023). Tim 1 dan tim 2 DPRD Barru kompak bergabung menggelar sosialisasi ranperda inisiatif di kecamatan Barru.
Sosialisasi empat ranperda yang berlangsung di kecamatan Barru merupakan hari kedua pelaksanaan sosialisasi ranperda inisiatif yang rencana digelar tiga hari.
Dihari kedua ini, kedua tim legislator Barru tersebut akan menjangkau tiga kecamatan. Pada Rabu pagi ini memilih kecamatan Barru sebagai locus pertama sosialisasi dihari kedua. Kemudian siang, sosialisasi kembali dilanjutkan lagi ke kecamatan Mallusetasi dan Soppeng Riaja.
Usai dari kecamatan Barru,Tim 1 melanjutkan proses sosialisasi di kecamatan Mallusetasi, sedangkan tim 2 ke kecamatan Soppeng Riaja.
Para anggota dewan melakukan sosialisasi untuk ke empat ranperda inisiatif sebelum dibahas para wakil rakyat. Jika tidak ada aral melintang, ke empat ranperda ini akan diproses hingga berstatus sebagai perda.
Sehari sebelumnya, Ketua Bapemperda DPRD Barru, Andi Wawo Mannojengi yang dihubungi menyatakan pihak dewan telah mengagendakan proses sosialisasi untuk empat ranperda inisiatif ini kepada masyarakat.
” Kita siapkan waktu selama tiga hari berkeliling kecamatan untuk mensosialisasikan ke empat ranperda ini. Waktu tiga hari itu dinilai cukup untuk menggelar sosialisasi ke 7 kecamatan,” ucap Andi Wawo.
Ke empat ranperda inisiatif yang disosialisasikan pihak dewan, kata Politisi PPP ini yakni Penyelenggaraan Perlindungan Dan Pengelolaan Lingkungan Hidup, Pemberdayaan Organisasi Kemasyarakatan, Badan Usaha Milik Desa dan Pemberian Insentif dan/atau Kemudahan Penanaman Modal Kepada Masyarakat dan/atau Invenstor.( Udi)