Minasanews.Com.Barru— Moment Jum’at berkah dimanfaatkan PT Rachita Barru dengan berbagi kepada kaum dhuafa untuk 50 warga kurang mampu dari tiga kelurahan di kecamatan Barru. Bagi-bagi dana CSR digelar Perusahaan yang berkiprah disektor Property ini, Jum’at(24/1/2025) di kantor Baznas kabupaten Barru.
PT Rachita Barru sebagai developer yang sudah membangun tiga lokasi Perumahan di kabupaten Barru dan telah melakukan ekspansi ke beberapa kabupaten di Sulsel. Kini menggandeng Baznas Barru untuk berbagi kepada kaum dhuafa.
Perwakilan Owner PT Rachita, Muhammad Arsyad dalam sambutannya menyatakan bagi-bagi dana CSR yang dilakukan Perusahaan ini sebagai bentuk kepedulian dengan warga kurang mampu.
“Hari ini kami hadirkan 50 orang warga kurang mampu sesuai data Baznas. Besaran dana CSR yang dibagikan kepada para dhuafa sebesar Rp 500 ribu perorang. Semoga bermanfaat dan menjadi berkah,” ujar Arsyad.
Sementara itu Komisioner Baznas Barru Bidang Perencanaan Keuangan dan Laporan, H Minu Kalibu dalam sambutannya menyampaikan terima kasih kepada PT Rachita atas kerjasamanya dengan Baznas dalam membantu warga kurang mampu.
“Kami di Baznas berharap Perusahaan lain juga bergerak untuk berbagi kepada warga kurang mampu seperti yang dilakukan PT Rachita. Dengan keterlibatan banyak Perusahaan akan menambah kekuatan Baznas,” ujar H Minu.
Dalam berbagi dana CSR ini, PT Rachita memberikan dana tunai Rp 500 ribu kepada setiap warga untuk tiga kelurahan di kecamatan Barru. Penerima bantuan itu, 19 warga dari kelurahan Mangempang, 15 warga Sumpang Binangae dan 16 dari kelurahan Coppo. ( Udi)