instagram youtube

Gerakkan Perkembangan Ekonomi Desa, Semen Tonasa Inisiasi Pelatihan Produksi Paving Blok

admin - Penulis Berita

Senin, 19 Juni 2023 - 11:32 WIB

Minasanews.com,Pangkep- Semen Tonasa sangat dikenal memiliki program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan serta berbagai program pemberdayaan masyarakat yang baik.

Baru-baru ini Semen Tonasa menginisiasi pelatihan pembuatan paving block dan roster bagi para pengelola BUMDes.

Dalam kegiatan tersebut dilaksanakan di Gedung Diklat PT Semen Tonasa ini, diikuti 20 orang peserta dari BUMDes dari Desa Biring Ere dan BUMDes dari Desa Taraweang, Kamis (15/6/2023).

“Pelatihan ini digelar untuk menggerakkan perekonomian desa agar terus tumbuh dan berkembang,”ujar Ardiansyah Pgs. GM Komunikasi dan Hukum Semen Tonasa.

Ia menambahkan, dalam kegiatan ini merupakan bagian dari Pilar Tonasa Mandiri yang secara konsisten telah dilakukan PT Semen Tonasa sejak lama.

Baca Juga :  Bupati Barru Minta Turnamen Mini Soccer Cilellang Jadi Agenda Tahunan

“Salah satu fokus perusahaan dalam TJSL adalah pemberdayaan masyarakat Ring 1, selama beberapa tahun terakhir dibantu dengan Forum Desa dan LCO, TJSL kami memang fokus dalam program-program yang mengarah kepada pembinaan kemandirian masyarakat. Dan alhamdulillah cukup banyak masyarakat yang terbantu dan kemudian bisa membuka usahanya sendiri,”tambah Ardiansyah.

Sementara itu, Arifin Noor selaku Kepala Unit Aset dan Fasilitas Umum Semen Tonasa dalam sambutannya mengungkapkan harapannya semoga dengan kegiatan ini, para peserta pelatihan dapat memiliki keahlian dalam membuat paving block dan roster untuk BUMDesnya masing-masing.

Baca Juga :  Pesan Bupati MYL ke Pengurus PORDI Pangkep Tunjukkan Prestasi

Hasil produksi dari BUMDes tersebut dapat dibeli kembali oleh Semen Tonasa maupun perusahaan afiliasi Semen Tonasa, sehingga dapat menambah pendapat asli desa.

Di tempat yang sama, Suryana selaku Direktur BUMDes Citra Karya Biring Ere mengucapkan terima kasih atas adanya pelatihan yg dilaksanakan oleh PT Semen Tonasa.

“Bagi kami, kegiatan ini sangat bermanfaat, dengan adanya pelatihan ini, dapat meningkatkan skill kami dalam menghasilkan produk paving block dan roster yang berkualitas tinggi serta sesuai dengan kebutuhan pasar.” pungkasnya

Berita Terkait

Suardi Tunaikan Janji Perbaikan Jalan Rusak Ruas Jalan Tiga Desa di Kecamatan Barru
Pansus 1 Gelar FGD Kaji Ranperda Sampah dan Pemberdayaan Nelayan
Bupati MYL Klaim Ekonomi Makro Pangkep Meningkat 1,77 Persen
Bupati MYL Safari Ramadhan di Pulau Salemo
Suardi Salat Idul Adha di Tanete Riaja, Ketua TP PKK Barru di Mekkah
Bupati Barru Deadline Kadis PUTR Perbaiki Jalan Rusak Desa Galung
Bocah 8 Tahun Tewas Tenggelam di Kolam Wisata Zulu Park Pangkep
Bupati MYL Harap Bantuan Warga Sasar Tiga Penanggulangan

Berita Terkait

Kamis, 28 Maret 2024 - 05:47 WIB

Oknum Pejabat Pemkab Barru Belum Laporkan LHKPN ke KPK

Sabtu, 4 November 2023 - 09:37 WIB

Sumber Air Waesai Terbatas, PDAM Barru Klaim Batubess Sudah Normal

Minggu, 18 Agustus 2024 - 13:49 WIB

MYL Kukuhkan Kades, Usai Perpanjangan Masa Jabatan

Rabu, 21 Agustus 2024 - 12:37 WIB

Diskumdag Bersama TP PKK Barru Distribusi Bahan Pokok Murah Sambut Operasi Pasar

Kamis, 13 Maret 2025 - 22:48 WIB

Kasat Lantas Polres Barru Prihatin Nyawa Pengendara Terancam Gegara Jalan Berlubang

Jumat, 17 Maret 2023 - 16:29 WIB

Suardi Harap Tak Ada Lagi Warga Barru Tidak Berobat Karena Tidak Mampu

Sabtu, 23 Maret 2024 - 16:09 WIB

Suardi Laporkan ke Pj Gubernur Sulsel Luas Areal Lahan Nenas Desa Jangsn-Jangan Capai 150 Hektar

Rabu, 15 Januari 2025 - 21:10 WIB

Proyek RSUD Pangkep Senilai Rp 5,4 Milyar Dua Kali Gagal Tender, Komisi II Ungkap Ada Kejanggalan

Berita Terbaru

Daerah

Komisi I DPRD Barru RDP BKPSDM Bahas CPNSD dan PPPK

Jumat, 21 Mar 2025 - 07:36 WIB

Daerah

Ini Pesan Andi Ina Untuk Warga Penerima Manfaat TMMD

Jumat, 21 Mar 2025 - 07:32 WIB

Daerah

DPRD Barru Kunker di BPKP Kaji Efisiensi Anggaran

Jumat, 21 Mar 2025 - 07:27 WIB

You cannot copy content of this page