instagram youtube

JICA dan Kemenkumham Sulsel Sambangi Fakultas Hukum UNHAS Bahas Perundang-Undangan

admin - Penulis Berita

Kamis, 2 Februari 2023 - 21:45 WIB

Kunjungan jica dan kemenkumham sulsel, pada (2/2) di fak hukum unhas

Kunjungan jica dan kemenkumham sulsel, pada (2/2) di fak hukum unhas

Minasanews.com, Makassar – Fakultas Hukum menerima kunjungan Japan International Coorperation Agency (JICA) dan Kementerian Hukum dan HAM Kantor Wilayah Sulawesi Selatan. Kunjungan tersebut, membahas beberapa masalah, antara lain ego sektoral, ketersediaan perubahan dari peraturan, substansi hingga moralitas.

Pertemuan berlangsung di Ruang Video Conference, Lantai 2, Fakultas Hukum, Makassar, Kamis (02/02/2023).

Dalam pertemuan tersebut, turut hadir Dekan Fakultas Hukum (Prof. Dr. Hamzah Halim, S.H.,M.H.,M.A.P), Wakil Dekan Bid. Kemitraan, Riset dan Inovasi (Dr. Ratnawati, S.H., M.H) dan jajaran pimpinan, dosen serta staf Fakultas Hukum Unhas.

Rombongan JICA, yakni Hiromi OIKAWA, Yukiko MAZAWA, Prita Novianti, dan Kazuyo SUDA (interpreter).

Adapun rombongan Direktur Jendral Perundang-undangan, Kementerian Hukum dan HAM, yakni Koordinator Standarisasi dan Bimbingan Perancangan (Andriana Krisnawati, S.H., M.H), Sub-koordinator kerjasama (Desi Khairani), JFU Kerjasama (M. Binarlal), JFU Kerjasama (Rengganis Nurmalasari), Penyusun Informasi Hukum (Partika Novianti, S.Si.), perwakilan Kepala Bidang di Kanwil Sulsel (Andi Haris) dan staf Kanwil Sulsel lainnya.

Baca Juga :  Sambangi Unhas, LaNyalla Mattalitti Paparkan Pentingnya Utusan Golongan di MPR sebagai Variable Kualitatif

JICA Project, Hiromi OIKAWA dalam sambutannya menyampaikan niat kedatangan ke Makassar dan kunjungan ke Fakultas Hukum Unhas untuk mengetahui masalah perundang-undangan, JiCA juga telah mengunjungi beberapa kampus sebelumnya. Pada beberapa perjalanan, ditemukan inkonsistensi pada perancangan perundang-undangan.

Inkonsistensi terjadi karena kompetensi dan kemampuan. Untuk itu, apa saja hal dalam meningkatkan kompetensi dan kemampuan akan didiskusikan. Selain kompetensi, hirarki dan metode dapat mengandung masalah. JICA project telah menemukan beberapa masalah tersebut.

Dalam kesempatan tersebut, Dekan Fakultas Hukum, Prof. Hamzah Halim menyambut baik kunjungan yang dilakukan Japan International Coorperation Agency dan Dirjen Perundang-Undangan Kemenkumham beserta Kanwil Sulsel.

Baca Juga :  Hukum Unhas Gelar Lokakarya Kurikulum 2023

Fakultas Hukum memiliki Pusat Perancang Perundang-Undang bernama Centre of Empowering Legislative Drafting Studies yang bekerjasama dengan San Fransiso. Apabila terdapat kesepakatan, Fakultas Hukum akan menyediakan sebuat “centre” terkait perundang-undangan.

Beberapa hal yang menjadi penyebab inskonsistensi, pertama kompetensi. Jika berbicara tentang anggota dewan sebagai pembuat undang-undang, maka kompetensi menjadi persoalan. Untuk substansi, tantangan perundang-undang yang “tertulis” akan diperhadapkan dengan perkembangan teknologi, disrupsi, hingga 4.0 dapat melahirkan perilaku.

Sehingga pembuat perundang-undangan harus mampu beradaptasi. Pada sisi yang lain, banyaknya Prolegnas (Program Legislati Nasional) yang dibuat, proses yang panjang, dan penganggaran akan menjadi problem yang besar. Begitupula dengan Prolegda (Program Legislasi Daerah). Jadi, inkonsistensi perundang-undangan berujung pada political will, moralistas. Hal inilah yang menarik untuk dilakukan penelitian. Untuk itu, gagasan “centre” akan baik dilaksanakan.

Berita Terkait

Persatuan Syiar Islam Tonasa Hadirkan Dai Kondang Asal Sulsel di Tabliq Akbar
Puluhan massa Gerakan Mahasiswa Bersatu Sulawesi Selatan (GMB Sulsel) berujuk rasa Jilid II di Kantor Gubernur Provinsi Sulawesi Selatan
Pelayanan Prima Kepada Konsumen Kunci Sukses UMKM di Tengah Persaingan Global
Bupati MYL Pakaian Adat Pimpin Hardiknas
Partisipasi PT Semen Tonasa Tanam 2 Juta Pohon Program Pemprov Sulsel
Alumni SMABAR Sumbang Perluasan Mushallah Sekolah
Prof. Dr. H. Karta Jayadi, M.Sn Terpilih Jadi Rektor Universitas Negeri Makassar 2024-2028
Suardi Apresiasi Pengukuhan Dewan Professor UNHAS

Berita Terkait

Minggu, 9 April 2023 - 14:22 WIB

HIPMI PT Sulsel Ikut Berkontribusi Sukseskan Buka Bersama BPD HIPMI Sulsel

Minggu, 30 Juni 2024 - 06:58 WIB

SMABAR Raih Juara III Festival Musikalisasi Puisi se Sulselbar

Jumat, 10 Maret 2023 - 14:52 WIB

Panen Hasil Budidaya Hidroponik, Lurah Bonto Makkio : Sewaktu-waktu Harga Cabai Naik di Pasar, Warga Tidak Lagi Kesusahan

Sabtu, 17 Agustus 2024 - 16:29 WIB

Direktur PT Semen Tonasa: Kita Teruskan Cita Pahlawan, Hingga Lahirkan Produktivitas Pembangunan Nasional

Senin, 20 Maret 2023 - 09:31 WIB

Pengurus Ikatan Mahasiswa Lembata  Semarang (IMLES) Resmi Dilantik

Jumat, 20 Januari 2023 - 19:49 WIB

Jumat Curhat Kapolrestabes bersama Mahasiswa Se-Kota Makassar

Selasa, 11 April 2023 - 03:18 WIB

Buka Puasa Bersama, HMI Rangkaikan Soft Launching Website Publikasi Dihadiri Ketua HMI Lintas Generasi

Senin, 17 Juni 2024 - 08:32 WIB

Kini STIA Al Gazali Jadi Institut Teknologi Bisnis dan Administrasi, Suardi Hadiri Launching ITBA

Berita Terbaru

You cannot copy content of this page