instagram youtube

Sambut 1 Muharram 1445 Hijriyah, Desa Mattiro Matae Gelar Tabligh Akbar dan Zikir

Rusdi - Penulis Berita

Rabu, 19 Juli 2023 - 20:33 WIB

Minasanews.Com.Pangkep— Pemerintah desa Mattiro Matae, Kecamatan Liukang Tupabbiring menyambut tahun baru Islam, 1 Muharram 1445 Hijriyah dengan menggelar Tabligh akbar dan zikir bersama.

Tabligh Akbar dan zikir bersama dihadiri ratusan warga yang dipusatkan di mesjid Nurul Amin, pulau Gondong Bali, Rabu (19/7/2023).

Meski berlangsung hingga larut malam, namun hal tersebut tidak menyurutkan antusias masyarakat untuk mengikuti kegiatan yang tidak hanya diikuti oleh tokoh masyarakat setempat, namun juga diikuti puluhan remaja, ibu dan anak anak tersebut.

“Alhamdulillah, terima kasih kepada seluruh masyarakat yang telah menyempatkan untuk hadir, ini memang kegiatan penting yang sudah menjadi agenda rutin kita setiap tahun, semoga dengan tabligh akbar dan zikir ini bisa membawa berkah dan semangat hijrah Islam ke yang lebih baik,” ujar Kepala Desa Mattiro Matae, Rizal Idris.

Rizal Idris juga ikut menyampaikan terima kasih kepada komunitas pendakwah keren (KPK) kabupaten Pangkep yang bersedia hadir ditengah masyarakat di desa yang berjarak kurang lebih 4 jam perjalanan laut tersebut.

Baca Juga :  PWNA Sulsel Gelar Coaching Instruktur

“Terima kasih kepada KPK, sudah mau berusaha jauh datang untuk memberikan kesejukan kepada jamaah, masyarakat kami di satu Muharram ini,” tambah Rizal Idris.

Baca Juga :  Bupati Maros Chaidir Syam Sandang Gelar Doktor Ilmu Hukum

Tabligh Akbar dan zikir bersama dipimpin 3 da’i kondang, dari Komunitas Pendakwah Keren (KPK) kabupaten Pangkep, yakni Ustadz Umar Kadir, Ustadz Fachruddin dan Ustadz Ardiansyah.

Menarik dalam tabligh akbar tersebut, ketiga da’i secara berturut turut memberikan dakwah secara maraton dengan tema yakni sejarah lahirnya tahun hijriah, sabar dan muhasabah diri.

Tabligh Akbar kemudian ditutup dengan zikir bersama yang berlangsung khusyuk dan hikmat.( Udi)

Berita Terkait

Aksi 1000 Lilin dan Doa Bersama di Depan Kantor IMIP, Bentuk Belasungkawa Serikat Pekerja Nasional
Pengawas TPS di Pangkep Meninggal Dunia
Bamus DPRD Barru Serahkan Pengaturan Jadwal Pembahasan Ranperda Inisiatif ke Bapemperda
Harga Komoditi Naik, Pemkab Pangkep Gelar Pasar Murah
DPRD Barru Gelar Rapat Internal Hasil Temuan Tiga Komisi
Bupati MYL Harap Kafilah Pangkep Raih Juara STQH Sulsel
Mantan Wakil Ketua DPRD Barru Jadi Ketua Badan Kehormatan
Pasang Tagline HIPMI Keren, Chaidir Calon Ketua HIPMI Maros Siap Berdayakan UMKM

Berita Terkait

Selasa, 25 Juni 2024 - 07:18 WIB

Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Bupati Barru Diterima Dewan Untuk Dibahas

Sabtu, 21 Januari 2023 - 08:54 WIB

Jumlah Staf Ahli DPRD Barru Dinilai Gemuk

Rabu, 13 November 2024 - 05:26 WIB

DPRD Barru Bentuk Alat Kelengkapan Dewan

Senin, 27 Mei 2024 - 21:02 WIB

Ketua Komisi III DPRD Barru Harap Izin Tambang Jadi Kewenangan Kabupaten

Jumat, 24 Maret 2023 - 12:33 WIB

Ratusan Aparat Polres Barru Siap Amankan Salat Tarwih

Jumat, 8 Maret 2024 - 14:41 WIB

Diikutkan Musrembang, Pemkab Pangkep Jaring Aspirasi Anak

Minggu, 2 Juni 2024 - 13:21 WIB

Program Beach Clean Up PT PLN Indonesia Power UBP Barru Kumpul 2 Ton Sampah

Rabu, 31 Juli 2024 - 20:19 WIB

Banggar DPRD Barru Bersama Tiga Komisi Bahas KUA PPAS 2025

Berita Terbaru

Kesehatan

Pemkab Pangkep Luncurkan Program Cek Kesehatan Gratis

Rabu, 12 Feb 2025 - 19:18 WIB

You cannot copy content of this page