instagram youtube

Tiga Mahasiswa Diamankan Buntut Kericuhan Tolak UU Cipta Kerja

admin - Penulis Berita

Jumat, 7 April 2023 - 17:27 WIB

Minasanews.com, Makassar – Tiga mahasiswa di Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel) diamankan buntut kericuhan saat demo penolakan Undang-undang (UU) Cipta Kerja (Ciptaker). Polisi turut mengamankan barang bukti berupa busur panah.

“Ada 3 (diamankan). Ada dari UMI (Universitas Muslim Indonesia) ada dari UNM (Universitas Negeri Makassar),” ucap Kabag Ops Polrestabes Makassar AKBP Darminto, Kamis (6/4/2023).

Darminto belum menyebutkan korban akibat demo ricuh itu. Namun polisi turut mengamankan busur panah saat penyerangan terjadi.

“Korban saya belum mendatakan korban ada berapa. Ada barang bukti. Ada tadi diamankan busur,” tuturnya.

Baca Juga :  Mahasiswa IPPM Pangkep Desak Kejari Usut Kades Balo-baloang

Demo yang berakhir ricuh itu juga mengakibatkan mobil mengalami kerusakan. Pelaku pelemparan masih dalam penyelidikan.

“Pelakunya dari dalam. Orang melempar ya kena mobil. (Pemilik mobil) sampai sekarang belum ada laporan ke saya,” ucap Darminto.

Darminto belum menjelaskan lebih jauh terkait pemicu demo ricuh tersebut. Demo terjadi saat massa mahasiswa mulai memblokade Jalan AP Pettarani-Jalan Pendidikan di depan kampus UNM.

“Tadi itu unjuk rasa di DPRD. Jalan pulang masing-masing, kemudian di sini tutup jalan. Karena tutup jalan sudah mulai dari jam setengah 6 sampai jam 8, maka kami lakukan tim mendorong masuk,” urai Darminto.

Baca Juga :  SMABAR Peduli Sumbang Korban Kebakaran Warga Dusun Ele

Pihaknya memastikan situasi sudah kondusif. Massa mahasiswa sudah membubarkan diri.

“Alhamdulillah situasi sudah aman terkendali. Jalan Pendidikan sudah buka. Adek-adek mahasiswa sudah masuk, warga sudah bubar,” paparnya.

Sebelumnya diberitakan, demo mahasiswa di depan kampus UNM, Jalan AP Pettarani Makassar berakhir ricuh. Polisi menembakkan gas air mata lantaran massa yang juga melibatkan warga saling lempar batu hingga menyerang pakai busur panah.

 

 

Berita Terkait

Dampingi Mendag Zulkifli Hasan, Wali Kota Makassar Lakukan Sidak Harga Sembako di Pasar Terong
PT Semen Tonasa Turunkan Tim TRC dan Sortir Persediaan Dapur Umum Untuk Korban Banjir
Jokowi Datang Jaringan Aktivis Millenial Sulsel (Jamil), Serukan Aksi Demonstrasi
Dicopot Dari Bea Cukai, Rumah Eks Kepala Bea Cukai Makassar Sudah Kosong 3 Bulan
Istri dan Anak Owner Pallubasa Tewas Lakalantas di Jalan Tol Makassar
Miris Kakek Lansia Sudah 13 Hari Dicari, Ditemukan Sudah Jadi Mayat
Aksi Demonstrasi GEPMAR Terobos Dinas Pendidikan Sulawesi Selatan
Datangi Kejati Sulsel, Koalisi Pemuda Makassar : Usut Dugaan Proyek Mangkrak di Tanjung Bunga

Berita Terkait

Rabu, 18 Januari 2023 - 14:46 WIB

Mendikbudristek Nadiem Buka Suara Soal Dansa Siswa SMPN 1 Ciawi: Bangga Sekali

Jumat, 10 Februari 2023 - 08:59 WIB

KPPU Periksa 2 Distributor Minyakita yang di Duga Tahan Stok Minyak

Jumat, 22 November 2024 - 06:02 WIB

Empat Ranperda Inisiatif Dibahas DPRD Barru

Jumat, 19 Juli 2024 - 13:00 WIB

Warga Pangkep Blokade Jalur KA, Pemilik Lahan Tanam Pohon Pisang dan Dirikan Tenda Diatas Rel

Selasa, 24 Desember 2024 - 22:56 WIB

PT Semen Tonasa Turunkan Tim TRC dan Sortir Persediaan Dapur Umum Untuk Korban Banjir

Rabu, 10 Mei 2023 - 09:40 WIB

Lansia Tewas Usai Menyalip Truck 10 Roda

Kamis, 21 September 2023 - 19:40 WIB

BREAKINGNEWS: 9 Mobil Pemadam Dikerahkan Padamkan Rumah Warga di Kecamatan Tamalate

Jumat, 19 Juli 2024 - 21:29 WIB

Kakek 80 Tahun Tewas Diserempet Kereta Api di Barru

Berita Terbaru

Daerah

Andi Ina Ajak Perempuan Barru Berkontribusi

Kamis, 24 Apr 2025 - 06:29 WIB

You cannot copy content of this page